Terjun Bebas
senja di muara sungai Je'neberang Makassar Sept 2012 | @aanburhany Katanya untuk tahu suhu air laut pas untuk berenang atau tidak, jangan mengukur hanya dengan mencelup tangan atau kaki, tapi dengan terjun bebas, masuk ke dalamnya. Tugasku nambah, harus mendesain sesuatu yang bila rancanganku diterima malah bisa pindah kemari, bukan hanya menemani ponakan beberapa hari melewati masa-masa paling galau dalam hidup mereka, masa puber. Masa mencari panutan, kemudian biasanya diikuti dengan menjiplak idolanya bulat-bulat. Semoga tokoh panutannya tidak jauh-jauh dari lingkungan keseharian mereka, kalau berjauhan dengan idolanya (artis negeri sono misalnya) sulit menjawab pertanyaan atau kebingungan akibat tingkah-polah panutannya. Setidaknya mereka punya pembanding untuk menjawab kebingungannya. Pengalamanku melewati masa puber mau aku bagi ke mereka beberapa hari ini. Buatku titik kritis "pertumbuhan" mental manusia pertama di usia 1-5 tahun, di usia ini bila mere